Bareskrim Selidiki Keterlibatan Dahlan Iskan Dalam Kasus TPPI

22 Jun 2015 - 12:06

IMG_0372

 

Tribratanews.com – Bareskrim Mabes Polri, hari ini, Senin (2015/6/22) memeriksa mantan Menteri BUMN, Dahlan Iskan terkait kasus dugaan korupsi dan pencucian uang yang melibatkan BP Migas dengan PT Trans Pacific Petrochemical Indotama (TPPI).

“Hari ini sekitar pukul 09.00 Pak Dahlan diperiksa sebagai saksi atas kasus korupsi PT TPPI,” kata Yusril Ihza Mahendra, selaku kuasa hukum Dahlan Iskan di Bareskrim.

Pemeriksaan terhadap Dahlan Iskan merupakan buntut dari pengusutan Direktorat Tindak Pidana Ekonomi dan Khusus Bareskrim Polri atas korupsi BP Migas (sekarang SKK Miigas) dengan TPPI.

Hal ini dipertegas oleh Kasubdit I Dittipikor Bareskrim Polri, AKBP Ade Deriyan yang juga menyatakan penyidikan terhadap Dahlan sebagai saksi karena diduga terlibat dalam penunjukan PT TPPI.

“Benar mantan Menteri BUMN (Pak Dahlan) diperiksa sebagai saksi atas kasus korupsi PT TPPI,” Ujar Ade Deriyan.

 

[Bernadectus Mega Pradhipta]

Bagikan :

KOMENTAR

Leave a Reply