MANADO, Humas Polda Sulut – Personel Satsamapta Polresta Manado terus menggencarkan salah satu program unggulan ‘Pos Cakalang’ atau polisi cegah kemacetan dan pelanggaran. Seperti yang dilakukan pada Selasa (14/11/2023) malam.
Kapolresta Manado Kombes Pol Julianto Sirait melalui Kasi Humas Ipda Agus Haryono mengatakan, Pos Cakalang ini bertujuan untuk menjamin keamanan masyarakat dalam beraktivitas.
“Pos Cakalang ini tidak hanya untuk mencegah kemacetan akibat kegiatan di tempat tersebut tetapi juga mengantisipasi terjadinya pelanggaran lalu lintas yang dapat berakibat kecelakaan,” kata Ipda Agus.
Pihaknya berharap, para pengendara kendaraan bermotor selalu mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan diri sendiri dan orang lain.
“Program Pos Cakalang diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dalam menjaga tata tertib lalu lintas dan menciptakan lingkungan yang lebih aman,” pungkas Ipda Agus.