Sambangi Warga saat Pandemi, Personel Polsek Ranowulu Bagikan Makanan Siap Santap

20 Jul 2021 - 15:07

MANADO, Humas Polda Sulut – Personel Polsek Ranowulu menyambangi rumah-rumah warga untuk memberikan makanan siap santap, Senin (19/07/2021) siang.

Kapolsek Ranowulu Iptu Andri Salmon, mengatakan, makanan dalam kemasan dos tersebut sebelumnya diolah di dapur lapangan TNI-Polri Polres Bitung.

“Kemudian kami membantu menyalurkan makanan siap santap untuk warga, khususnya yang terdampak ekonomi akibat pandemi Covid-19, juga saat diterapkannya PPKM Berskala Mikro,” ujar Kapolsek.

Lanjutnya, makanan yang disalurkan sebanyak 20 dos. Dengan harapan bisa sedikit meringankan beban warga yang terdampak pandemi.

Kapolsek menambahkan, dalam penyaluran makanan tersebut petugas juga mengimbau warga agar tetap mematuhi protokol kesehatan demi menekan laju penyebaran virus corona.

“Yaitu dengan memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas,” tutup Kapolsek.

Bagikan :

KOMENTAR